Polsek Gantar Hadir di Tengah Masyarakat, Wujudkan Wilayah Aman dan Kondusif

 

Indramayu – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang aman dan kondusif, Polsek Gantar Polres Indramayu Polda Jawa Barat melaksanakan kegiatan Patroli Strong Point Wiralodra di sejumlah titik startegis di wilayah hukumnya, Kamis (6/11/2025).

Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 09.00 WIB hingga 11.00 WIB ini dilakukan oleh personel piket patroli, Bripka Asep R dan Brigadir Widyarsa K.W.

Mereka melakukan pengawasan dan patroli di berbagai lokasi strategis, seperti pertokoan, minimarket, area perbankan, serta jalur utama yang kerap dilalui masyarakat.

Dalam patroli tersebut, personel Polsek Gantar tidak hanya melakukan pemantauan situasi lalu lintas, tetapi juga menyambangi tempat-tempat publik seperti Alfamart dan lokasi keramaian lainnya.

Mereka berinteraksi langsung dengan warga dan petugas toko untuk memberikan imbauan kamtibmas serta mengingatkan pentingnya kewaspadaan terhadap potensi tindak kejahatan, khususnya kejahatan jalanan seperti Curat (pencurian dengan pemberatan), Curas (pencurian dengan kekerasan), dan Curanmor (pencurian kendaraan bermotor).

Kapolres Indramayu AKBP Mochamad Fajar Gemilang melalui Kapolsek Gantar IPTU Karnala menjelaskan bahwa kegiatan Strong Point Wiralodra merupakan salah satu langkah preventif Polri dalam menciptakan rasa aman di tengah masyarakat.

“Kehadiran polisi di lapangan merupakan bentuk pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat. Patroli ini dilakukan rutin untuk mencegah terjadinya tindak kriminal serta memberikan rasa aman bagi masyarakat yang sedang beraktivitas,” ujarnya.

Selain mengantisipasi tindak kejahatan, patroli ini juga dimaksudkan untuk memperkuat komunikasi antara kepolisian dan masyarakat.

Dengan pendekatan humanis, personel Polsek Gantar berupaya menumbuhkan kepercayaan publik bahwa kehadiran Polri di lapangan bukan hanya untuk penegakan hukum, tetapi juga untuk membangun kedekatan dan rasa aman di lingkungan sosial.

“Polri tidak bisa bekerja sendiri dalam menjaga kamtibmas. Kami berharap dukungan penuh dari masyarakat untuk saling menjaga, saling mengingatkan, dan aktif berkoordinasi dengan aparat bila terjadi hal-hal yang mencurigakan,” tambahnya.

Sementara itu, Kasie Humas Polres Indramayu AKP Tarno mengimbau masyarakat agar turut serta menjaga keamanan di lingkungan masing-masing.

“Apabila menemukan potensi gangguan kamtibmas, segera laporkan melalui layanan Lapor Pak Polisi – SIAP MAS INDRAMAYU via WhatsApp 081999700110 atau call center 110,” tutupnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *