Dandim 0803/Madiun Hadiri High Level Meeting TPID dan TP2DD Kota Madiun

 

Madiun – Komandan Kodim 0803/Madiun Letkol Kav Widhi Bayu Sudibyo menjadi salah satu narasumber pada kegiatan High Level Meeting Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) dan Tim Percepatan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) Kota Madiun Triwulan III Tahun 2025, yang digelar di Gedung GCIO Pemerintah Kota Madiun, Senin (3/11/2025).

Bacaan Lainnya

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Wali Kota Madiun Maidi ini dihadiri oleh jajaran Forkopimda, pimpinan instansi vertikal, serta perwakilan lembaga keuangan dan perbankan. Agenda tersebut membahas langkah strategis dalam pengendalian inflasi serta percepatan digitalisasi daerah guna mendukung efisiensi layanan publik dan penguatan ekonomi lokal.

Dalam kesempatan tersebut, Letkol Kav Widhi Bayu Sudibyo menegaskan pentingnya sinergi lintas sektor dalam menjaga stabilitas ekonomi sekaligus mempercepat transformasi digital.

“Digitalisasi bukan sekadar tren, melainkan kebutuhan untuk memperkuat transparansi dan mempercepat pelayanan kepada masyarakat. Kodim 0803/Madiun siap mendukung dan berkolaborasi bersama pemerintah daerah demi kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Melalui kegiatan ini, diharapkan kolaborasi antara pemerintah daerah, TNI, Polri, dan instansi terkait semakin solid dalam menjaga stabilitas harga, memperluas digitalisasi, serta membangun tata kelola pemerintahan yang modern, transparan, dan adaptif terhadap perkembangan zaman.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *