Anak Pasandi Kodim 0805/Ngawi Siap Wakili Lomba Kreativitas dan Seni di Tingkat Provinsi Jawa Timur.

 

NGAWI ,BUSERJATIM. COM GRUOP– Meski usianya masih belia, namun bakat seni melukis yang dimiliki tak bisa dipandang sebelah mata.

Bacaan Lainnya

Banyak prestasi yang telah berhasil diraih oleh murid TK Aisyiyah Bustanhl Athfal. Saking banyaknya piala penghargaan hingga di rumahnya disediakan satu lemari kaca besar untuk menampung piala-pialanya.

Prestasi terbarunya adalah pada ajang kreativitas dan Seni dalam rangka Hari Anak Nasional 2024 yang diselenggarakan oleh IGTKI-PGRI di Kabupaten Madiun beberapa waktu yang lalu.

Lewat naluri seni dan goresan lukisan yang hanya menggunakan jemari tangannya atau finger painting, Nabila Kayyisa Chariri usia 5,5 tahun anak dari Pasandi Kodim 0805/Ngawi Letda Czi M. Hasan Chariri, berhasil mencuri perhatian dewan juri.

Bahkan, lewat lukisannya itu, Nabila berhasil mendapatkan juara 1 tingkat kabupaten dan terpilih untuk mewakili lomba seni dan kreativitas anak di tingkat Provinsi Jawa Timur di ajang yang sama pada tanggal 28 Juni 2024 mendatang.

Sebagai orang tua, Letda Czi Hasan Chariri pun mengaku bangga, ia berharap prestasi anaknya ke depannyabisa berkembang dan akan lebih baik lagi.

“Sebagai orang tua hanya bisa mendoakan yang terbaik buat anak. Mudah-mudahan ke depan akan semakin berprestasi,” katanya saat ditemui di rumahnya, di Desa Geger, Kecamatan Geger, Kabupaten Madiun, Sabtu (15/6/2024) sore.

Ditanya tentang bagaimana upaya dalam membina bakat anaknya, ia mengaku sering mengikutsertakan pada berbagai macam perlombaan seni melukis dan mewarnai di tingkat sekolah dan di kategori umum.

“Selain mengarahkan anak, kami juga mengajak anak sering mengikuti beberapa kompetisi untuk mendukung bakatnya,” ujarnya.

Selain berharap prestasi anaknya dapat lebih baik lagi, Hasan Chariri juga berharap anaknya jika sudah besar nanti dapat bermanfaat untuk orang lain. “Itu harapan besar kami sebagai orang tua,” ucapnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan