buser.id – Majalengka, Vaksinasi untuk anak usia 6 sampai 11 tahun terus digencarkan hingga pelaksanaan dosis Dua, Bhabinkamtibmas Polsek Majalengka Kota Polres Majalengka Bripka Agus Gusmayadi memberikan pendampingan khusus pelaksanaan Vaksinasi Anak Dosis Dua di Puskesmas Munjul Kecamatan Majalengka Kabupaten Majalengka, Rabu (9/3/2022).
Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Bripka Agus Gusmayadi mengatakan Kegiatan ini dilakukan agar anak-anak tidak merasa takut disuntik vaksin serta memberi dorongan semangat untuk memperkuat mentalnya,”pungkasnya.
“Tentunya dengan vaksinasi ini proses belajar anak di sekolah akan lebih nyaman dan aman dari ancaman penyebaran Covid-19,” jelasnya.
Ia menjelaskan, sebelum dilakukan vaksinasi anak-anak menjalani proses pemantauan untuk memastikan kondisi tubuh.
“Setelah dinyatakan aman barulah dapat diberikan divaksinasi oleh petugas kesehatan dari Puskesmas Munjul,” tegasnya Bhabinkamtibmas di lokasi selalu mengedukasi bahwa vaksin yang diberikan aman dan halal.
“Alhamdulillah anak-anak berhasil semua divaksin dengan lancer sebanyak 30 orang dari TK Al Islah Majalengka,” ujar Bripka Agus Gumayadi.
Ditempat terpisah, Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi melalui Kapolsek Majalengka Kota AKP Kusdinar mengatakan,Hal ini guna menciptakan herd immunity di masa Pandemi Covid-19 pada anak.
Bhabinkamtibmas secara intensif memonitor serta membantu vaksinasi kepada para pelajar di Puskesmas Munjul Kecamatan Majalengka Kabupaten Majalengka,” tuturnya.