Perkokoh Sinergi TNI-Polri, Bhabinkamtibmas Polsek Gabuswetan bersama Babinsa Gelar Sambang Warga

Indramayu,– Dalam rangka memperkuat sinergitas dan soliditas TNI – Polri di Kabupaten Indramayu, Bhabinkamtibmas Polsek Gabuswetan jajaran Polres Indramayu jajaran Polda Jabar bersama Babinsa 1617/Gabuswetan terus melaksanakan kegiatan bersama.

Hal itu disampaikan Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Gabuswetan AKP Agus Kristiana kepada awak media, pada Jum’at (28/6/2024) Siang.

Kapolsek menyampaikan penguatan sinergitas TNI-Polri menjadi salah satu kunci utama untuk membangun suatu wilayah dalam mewujudkan keamanan dan kondusivitas.

Dalam kegiatan itu, Bhabinkamtibmas dan Babinsa bersama-sama menyampaikan pesan – pesan Kamtibmas, antara lain agar membantu TNI – Polri dalam menjaga dan memelihara Kamtibmas yang tetap kondusif.

Menurutnya, dalam menjaga situasi yang tetap kondusif di wilayah diperlukan peran serta masyarakat dalam membantu tugas-tugas TNI – Polri.

“Sinergitas antara TNI – Polri dan masyarakat, terutama tokoh – tokoh baik tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda maupun warga masyarakatnya itu sendiri sangat diperlukan dalam menjaga situasi yang aman dan kondusif,” tegas Kapolres.

Kapolsek berharap, dengan kekompakan dan kebersamaan TNI – Polri yang selama ini sudah terjalin dengan baik. Harapannya kedepan lebih erat dan lebih solid lagi, terlebih menjelang tahun politik, dimana tahun 2024 ini akan digelar Pilkada. Untuk itu harapannya TNI – Polri khusunya di wilayah Kabupaten Indramayu tetap kompak dan solid selalu. Tutup Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu Iptu Junata.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan